LAMPUNG BARAT, (GM) — 270 peserta mengikuti seleksi tilawatil Qur’an (STQ) tingkat Kabupaten Lampung Barat (Lambar) tahun 2022, di Islamic Center Kawasan Sekuting Terpadu Pekon Watas Kecamatan Balikbukit, Senin (26/12/2022).
Kegaiatan yang bertajuk “Melalui Baca Al-qur’an Kita Tingkatkan Iman dan Taqwa” itu, dibuka langsung oleh Plh. Sekretaris Daerah (Sekda) Drs. Adi Utama dihadiri Forkopimda, kepala Perangkat Daerah, Camat dan Peratin.
Diketahui, acara tersebut berlangsung selama dua (2) hari dari tanggal 26 sampai dengan 27 Desember tahun 2022 dan diikuti perwakilan dari 15 Kecamatan yang ada di Lambar dan peserta yang mengikuti STQ hari ini merupakan hasil seleksi dari kecamatan masing-masing.
Plh Sekda mengungkapkan kegiatan tersebut sebagai salah satu wahana pembinaan dan pemahaman terhadap nilai-nilai keagamaan khususnya Islam.
“Semoga dengan adanya STQ ini, dapat menumbuhkan pengetahuan lapisan masyarakat Lambar terkait nilai-nilai Islam,” Sebutnya.
Selain itu, sebagai upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) untuk mempersiapkan kafilah Lambar guna persiapan mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Lampung tahun 2023 mendatang.
“Kepada peserta seleksi saya ucapkan terimakasih, saudara merupakan orang yang terpilih untuk mengikuti seleksi untuk mengikuti MTQ di Provinsi mendatang,” Terangnya.
Karena, dikatakan Adi Utama tujuan diselenggarakannya seleksi tersebut untuk memperoleh peserta yang berprestasi agar dapat mengharumkan nama Kabupaten Lambar ditingkat Provinsi maupun Nasional.
“Semoga dengana danya seleksi ini dapat menemukan kafilah yang berprestasi agar dapat mengharumkan nama Kabupaten Lambar pada pelaksanaan MTQ ditingkat Provinsi,” Tutupnya.(Red/Jon)