LAMPUNG BARAT, (GM) : PJ. Bupati Lampung Barat Drs. Nukman M.M secara resmi melantik Drs. Adi Utama, M.M sebagai PJ Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Barat Kamis, (19/01/2023)

Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Kabupaten Lampung Barat Nomor B/05/KPTS/IV.04/2023 tentang pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dalam jabatan penjabat sekretaris daerah dilingkungan Pemerintah Daerah.

Pelantikan tersebut berlangsung di Lamban Pancasila yang ditandai dengan pengambilan sumpah janji jabatan oleh PJ. Bupati kepada Drs. Adi Utama, M.M selaku Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Barat.

Pada kesempatan itu, PJ. Bupati Drs. Nukman, M.M dalam sambutannya mengharapkan kepada Sekretaris Daerah untuk berkewajiban membantu Kepala Daerah dalam menyusun kebijakan, serta membina hubungan kerja dengan Kepala Perangkat Daerah, Lembaga Teknis dan Unit pelaksana Lainnya.

Nukman, mengungkapkan bahwa Citra dari Pemkab Lampung Barat akan sangat banyak ditentukan oleh Sekretaris Daerah.

“Oleh sebab itu, saya meminta saudara adi utama selaku Sekretaris Daerah dapat melaksanakan perannya sebagai dinamisator organisasi Pemkab Lampung Barat,” ucapnya.

“Selain itu,mampu mengemban seluruh tugas-tugas administrasi dengan meningkatkan kemampuan teritorial dan penyelenggaraan otonomi daerah serta memacu inovasi dan kreativitas daerah agar menjadi lebih maju,” tambahnya.

Kemudian, Nukman menjelaskan bahwa dalam kaitan pelaksanaan tugas harus memperhatikan beberapa hal sebagai berikut :

  1. Tingkatkan disipilin ASN, lakukan upaya menyeimbangkan antara peningkatan kesejahteraan dengan hukuman ( reward and pusnishment ) dan daya gunakan semua potensi ASN yang kita miliki dengan prinsip birokrasi cepat, akurat namun taat azas.
  2. Percepatan sistem penyusunan anggaran dan pembangunan dengan berbasis pada e goverment sebagai tindak lanjut dari pelaksanaan reformasi birokrasi yang kita laksanakan.
  3. Bangun hubungan kerja yang baik dengan mitra seperti unsur forkompinda serta unsur Pemerintah vertikal maupun stakeholder Pemerintah Kabupaten Lampung Barat.

Terakhir, dirinya mengucapkan selamat kepada Sekretaris Daerah yang baru saja dilantik.

“Saya ucapkan selamat bekerja kepada sekretaris daerah yang baru dilantik, saya berharap mengemban seluruh tugas dalam menata dan meningkatkan kinerja pemerintahan lebih maju,” pungkasnya.(Red/Jon)



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *