KULON PROGO YOGYAKARTA, (GM) — Ketua Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK) Kulon Progo beserta ratusan Kader muda PPP melakukan aksi sosial berbagi takjil gratis, Kegiatan tersebut menargetkan sejumlah orang yang sedang dalam perjalanan seperti ojol, dan pengguna jalan lainya.

Muhamad Syaiful Bahri Ketua Gerakan Pemuda Ka’bah Kulon Progo kepada awak media menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk tali kasih persaudaraan serta kepedulian terhadap sesama.ini bentuk tindakan nyata yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat khususnya pengguna jalan.

Ditambahkan olehnya bahwa sebagai keluarga besar GPK khususnya dan PPP pada umumnya,sebagai partai yang berlandaskan Islam kita ingin mendekatkan diri dan mengikuti tauladan Panutan Nabi Agung Muhammad SAW,dengan mengamalkan salah satu sabdanya

“Dari Zaid bin Khalid Al Juhani bahwa Rasulullah shalallahu alaihi wasallam bersabda: “Barang siapa memberi makan berbuka puasa bagi orang yang berpuasa maka ia mendapat seperti pahala orang-orang yang puasa tanpa mengurangi pahala mereka sedikitpun” (HR. Tirmidzi)”

Selain itu juga ingin mengamalkan dan menumbuhkan semangat peka sosial,saling berbagi kepada sesama.

Syaiful berharap dalam kegiatan ini dapat menciptakan kondisi yang sejuk dimasyarakat dan semoga dengan kegiatan ini menggambarkan bahwa GPK adalah gerakan yang tidak anti sosial,dan semangat gotong royong berbagi untuk sesama.Semoga kegiatan ini bisa mengubah stigma negatif yang sesaat lalu di goreng untuk mendiskreditkan bahwa GPK adalah gerakan intoleran.

“Alhamdulillah hari ini kita bisa berbagi takjil kepada masyarakat, yang dalam perjalanan maupun bagi mereka yang pulang dari bekerja” tuturnya

Ditegaskan oleh Syaiful aksi yang dilakukan memilih di sekitar Simpang Lima Tugu Kuda kota wates karena selain menjadi icon kota wates tempat ini di nilai sangat strategis untuk membagikan takjil secara gratis.

“Kita khawatir mereka tidak sempat beli makanan buka puasa sebelum sampai tempat tujuan atau belum sampai rumah ketika pulang dari bekerja. Oleh karena itu, hari ini kita bagikan takjil gratis,” tegasnya.(Ant)



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *